Apa Akibat Jika Tubuh Kita Terlalu Asam?

EnagicSurabaya.com - pH tubuh manusia sehat adalah mempunyai nilai antara  pH  7 -7,35  yaitu netral sedikit basa (sedikit alkalin). Pada penelitian didasarkan pada hasil tes bayi sehat yang baru lahir nilai tubuh bayi sehat mempunyai nilai pH  7,35.

Jika ph di bawah 7 maka itu artinya tubuh terlalu asam. Ini sangat berbahaya karena tubuh tidak bisa menolerir ketidakseimbangan asam dalam waktu lama. Jika pH terlalu rendah itu artinya terjadi penumpukan karbondioksida dalam darah. Karbondioksida yang tinggi akan membuat pernafasan jadi sulit.


Kondisi tubuh yang asam menyebabkan kelelahan, nyeri, kulit melepuh, sakit kepala, mengantuk, alergi, pilek dan flu, masalah sinus. Kadar oksigen menurun akibat penumpukan karbondioksida dalam darah. Jika oksigen turun sel-sel tubuh akan mati.

Orang yang memiliki tubuh terlalu asam lebih gampang terkena bakteri atau virus. Asal tahu saja, sel kanker lebih mudah berkembang jika tubuh dalam kondisi asam yang berlebihan.
Darah yang asam akan memblokir penyerapan vitamin, membuat racun tersumbat dalam sel, memperlambat fungsi organ, mengganggu sistem pencernaan yang baik, mengeluarkan banyak gas dan perut kembung, menyebabkan kenaikan berat badan tidak sehat dan mempercepat proses penuaan

Kelebihan asam  ringan dapat menyebabkan masalah seperti:
  • Kerusakan jantung, termasuk penyempitan pembuluh darah dan reduksi oksigen.
  • Peningkatan berat badan, obesitas dan diabetes.
  • Kandung kemih dan ginjal kondisi, termasuk batu ginjal.
  • Defisiensi imun.
  • Percepatan kerusakan radikal bebas, mungkin berkontribusi terhadap mutasi kanker.
  • Gangguan hormon.
  • Penuaan dini.
  • Osteoporosis, lemah, tulang rapuh, patah tulang pinggul dan tulang taji.
  • Nyeri sendi, sakit otot dan penumpukan asam laktat.
  • Energi yang rendah dan kelelahan kronis.
  • Pencernaan lambat dan eliminasi.
  • Ragi / berlebih jamur.
Kelebihan asam berat (tubuh yang terlalu asam/  pH di bawah 5,5 ) bisa menyebabkan penyakit berat seperti tumor, kanker, lupus

Kenapa tubuh bisa menjadi terlalu asam? 
Pakar kesehatan menduga diet dan gaya hidup stres dapat mempengaruhi langsung tingkat pH dan yang menentukan seberapa baik sistem kekebalan tubuh berfungsi. Sistem kekebalan tubuh yang lemah berarti gampang terinfeksi. Asam yang tinggi juga memungkinkan kolesterol buruk atau LDL (Low Density Lipoprotein) menumpuk cepat dalam arteri yang merusak dinding pembuluh darah dan menciptakan penumpukan plak.

Tubuh menjadi terlalu asam ketika seseorang terlalu sering makan makanan olahan, makanan kemasan, makanan manis, pasta, produk susu (susu, keju, es krim), minuman beralkohol, obat-obatan, garam meja. Makan daging juga meningkatkan keasaman tubuh.

Sementara stres ikut memainkan peranan penting dalam menciptakan tubuh yang terlalu asam. Ini menjawab mengapa orang yang terus hidup dalam ketegangan dan kekakuan cenderung memiliki asam yang banyak.

Jika seseorang mengalami kurang tidur, kurang olahraga, menghadapi peristiwa yang mengubah hidup seperti kehilangan pekerjaan, perceraian atau pindah ke kota baru, tubuh biasanya akan memiliki tingkat keasaman yang lebih tinggi.

Memulihkan tingkat pH
Melakukan diet yang lebih moderat dapat membantu mengembalikan keseimbangan pH. Sebagai permulaan, cobalah makan lebih banyak buah dan sayuran segar, almond serta yogurt. Mulailah mengurangi keju, minuman bersoda, alkohol, makanan olahan, pemanis dan gunakan madu sebagai gantinya. Kira-kira 75 persen diet yang baik harus terdiri dari makanan yang memproduksi basa. Jika perubahan pola makan ini terlalu sulit bisa mempertimbangkan menggunakan suplemen basa. Sebuah penelitian pernah dilakukan bahwa suplemen basa bisa meningkatkan pH yang asam menjadi normal. Tapi ilmuwan lebih menyarankan untuk mengurangi keasaman tubuh dengan makanan sehat.
Untuk menurunkan tingkat stres agar pH kembali ke batas normal bisa juga mencoba melakukan latihan pernapasan dan makan makanan mengandung basa. Berjalan kaki 10 menit setiap hari juga bisa mengurangi stres dan memulihkan keseimbangan.

Recomended